Benarkah mammoth itu ada?

Benarkah mammoth itu ada? - Mammoth adalah nenek moyang gajah yang kita kenal sekarang. Mammoth hidup pada jaman es, sekitar dua juta tahun yang lalu. Tetapi, meskipun nenek moyangnya, mammoth memiliki banyak perbedaan dengan gajah.
Misalnya saja, berat tubuh mammoth bisa mencapai 6 ton, sedangkan gajah hanya mencapai 5 ton saja. Kemudian, bentuk telinga mammoth jauh lebih kecil dari telinga gajah. Panjang ekor mereka pun berbeda. Ekor gajah lebih panjang dari ekor mammoth.
Yang menarik, tubuh mammoth dipenuhi bulu yang sangat panjang. Bahkan panjang bulu-bulu tersebut bisa mencapai satu meter. Tak heran jika sebagian bulu tersebut ada yang mencapai tanah.
Mammoth sendiri memiliki gading yang lebih panjang dari gajah. Bentuknya agak melingkar. Gading ini digunakan untuk memisahkan salju atau es dari tumbuhan yang akan dimakan.

Punah di akhir jaman es
Keberadaan mammoth dibuktikan dengan ditemukannya fosil mammoth. Fosil mammoth banyak ditemukan didaratan Eropa dan Amerika Utara. Dari fosil tersebut para ilmuwan mempelajari kehidupan mammoth pada masa lalu. Selain itu, mereka bisa mengetahui penyebab punahnya hewan ini.
Lalu apa penyebab punahnya mammoth?
Para ilmuwan menduga salah satu penyebabnya adalah perubahan iklim yang drastis sekitar 10.000 hingga 15.000 tahun yang lalu. Pada saat itu temperatur naik, sehingga es mencair dan mammoth tidak bisa beradaptasi dengan kondisi ini.
Benar atau tidak hanya Tuhanlah yang tau!!!

Share →

Comments
11 Comments

11 Responses to "Benarkah mammoth itu ada?"

  1. benar sob..tuhan hanya yang tahu,,ilmuan hanya meneliti dan kebenarannya hanya tuhan yang benar2 tahu

    BalasHapus
  2. Apa mungkin sudah berevolusi menjadi gajah untuk menyesuaikan dengan jaman...??? hehehe

    BalasHapus
  3. Udh ada buktinya kan di museum2? Hehe

    BalasHapus
  4. Artikelnya bagus-bagus bikin penasran

    BalasHapus
  5. Kunjungan lagi sob :) belum ada yg baru nih..

    BalasHapus
  6. saya rasa bisa jadi mamoth itu emang pernah ada sob. . apalagi bnyak fosilnya yg sudah bnyak ditemukan. .
    nice post sobat. .

    oiya.. kayaknya perubahan besar2n nih. . dari temlate dan domainnya . hehehehe
    sukses terus ya :)

    BalasHapus
  7. Pastinya benar sob. kalo gk benar kenapa para ilmuan sampe puluhan tahun bahkan mungkin ratusan tahun meneliti tentang mammoth.
    kalo emank gk ada seharusnya udah para ilmuan udah tahu itu dari dulu kan?
    maap sok tau. kunjung balik gan . nice artikel

    BalasHapus